Friday 11 January 2008

Salju pertama Fajarku

Sejak semalam Salju turun menyelimuti incheon juga kota-kota daerah Seoul, Kyongido Korea Selatan dimana kami tinggal.Sejak Desember awal musim dingin Salju yang biasanya turun dengan banyaknya, tapi lain untuk tahun ini, kota dimana keluarga kami tinggal tidak dituruni salju sedikitpun , walaupun ramalan cuaca menyatakan akan turun salju dengan kedingingin sekian celcius, tapi dalam kenyataannya tidak juga turun juga...Pong..(orang Korea bilang, yang artinya bohong....), padahal sudah aku nanti-nanti turunnya salju, dengan tujuan akan aku perlihatkan buat arjuna kecil kami, inilah yang disebut salju, walau pada nyatanya dia belum mengerti..Tetapi...Puji Tuhan...Sejak semalaman hingga malam ini Salju turun dengan banyak, bak seorang bidadari turun dengan anggunnya seakan tak ada beban...dengan suara yang khas, renyah(rempeyek kali..)turun menyelimuti bumi. Terlihat hambaran putih bak permadani awan.....pagi hari aku sudah bersiap-siap membawa arjuna kecil kami turun dari apartemen...untuk bermain salju....tetapi dingin yang merasuk tulang membatalkan niat kami, Tetapi...kubawa arjuna kecil kami hanya di teras dan balkon apartemen, sambil aku bilang "sayang, ini salju turun....aku julurkan tangan mungilnya agar menangakap salju turun...Dengan gembira dia tertawa, menangkap salju turun..dengan mata berbinar melihat kebawah apartement..seolah berkata."mama..indahnya salju turun..."Kegembiraan yang terpancar dimatany polos,..oh..Fajarku..inilah pengalaman pertamamu melihat apa yang di sebut Salju...
Betapa indahnya nak, Ciptaan Tuhan kita..

Mengenal Azas Kewarganegaraan di Korea selatan

Ada yang bertanya kepada saya tentang Kewarganegaraan Anaknya yang lahir di Korea, atas pernikahan sesama WNI di Korea. Juga kebetulan pas...